Diberdayakan oleh Blogger.
Header Ads

Kamis, 04 April 2019

3 Bisnis Sampingan di Rumah dengan Modal Kecil Paling Prospek

0 comments
Bisnis sampingan atau Side Job kerapkali dilirik oleh banyak orang. Mengingat bahwa laju inflasi terus mengalami peningkatan, sehingga menimbulkan kenaikan harga setiap sektor tak terkecuali dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari.


Hal inilah yang mendasari banyak orang untuk menekuni bisnis sampingan, selain menambah penghasilan guna memenuhi kebutuhan, pekerjaan sampingan di rumah ini salah satu wujud aktualisasi diri dan antisipasi pada masa lansia nanti.

Bagi Anda yang tertarik untuk mengeluti usaha sampingan di rumah, berikut adalah rekomendasi bisnis sampingan di rumah dari kursus membuat website yang dapat Anda coba.

Ide Bisnis Sampingan di Rumah dengan Modal Kecil Paling Prospek

Menjual makanan ringan atau Kue
Salah satu bisnis sampingan rumah ini sering ditekuni oleh ibu rumah tangga dan karyawan yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan.

Tak hanya untuk mendapatkan penghasilan dan dijadikan peluang bisnis, namun hal ini dapat menyalurkan hobi Anda jika Anda gemar membuat kue atau makanan ringan.

Anda bisa menitipkan makanan dan kue yang Anda buat di toko atau warung terdekat sebagai alternatifnya. Tak perlu modal besar untuk menekuni usaha sampingan di rumah ini asalkan Anda telaten dan berusaha.

Reseller
Reseller adalah pekerjaan sampingan di rumah yang dapat dilakukan oleh siapapun. Anda hanya menjual produk dari orang lain dan mendapatkan komisi atau keuntungan dari produk yang Anda jual tersebut.

Selain mudah, bisnis sampingan ini sangat mudah untuk dijalankan. Apalagi jaman sekarang dimana banyak reseller yang hanya menggunakan jalur online untuk memasarkannya.

Admin Sosial Media
Kini banyak pengusaha melirik sosial media guna menjual produk dagangannya, hal tersebut tentunya tak lepas dari seorang admin yang memegang peran dalam pengoperasian sosial media.

Admin Sosial Media bertugas mempromosikan produk secara online serta membuat laporan produk apa saja yang terjual. Pekerjaan sampingan rumah ini cukup simple dan dapat dikerjakan dimanapun.

Nah, itulah ulasan bagi Anda yang berminat untuk melakukan bisnis sampingan di rumah guna mendapatkan penghasilan tambahan untuk memenuhi kebutuhan. Selamat mencoba dan semoga sukses.